Akhirnya kehabisan stok buku lagi, bingung muu baca buku apa lagi, mau hunting buku tapi kas lagi menipis. Untung ada pilihan, Back to nature dulu deh, untuk mengenal lebih jauh lagi kampung halaman tercinta. Buku yang diterbitkan Oleh Pemda Sidrap dan Ikatan Pelajar Mahasiswa Indonesia Kabupaten Sidrap (IPMI SIDRAP) ini terdiri dari 360 halaman yang berisi tentang sejarah terbentukdan perkembangan kabupaten sidrap. Buku yang ditulis oleh Andi Sugiarto Tola Panguriseng, Muhammad Idul Tomawa, Syamsul Bahri, S.Farm, Akbar Zulhaq,SH, dan Junaidy Mustapeng ini mengantar kita untuk mengetahui seluk beluk kabupaten sidrap pada masa lalu dan masa kini.
Mengenal lebih jauh kampung halaman adalah sikap nasionalisme yang mesti dipupuk hingga kapan dan dimanapun kita berada. paling tidak ada potret kekinian yang melekat dalam diri kita terkait dengan tempat kelahiran kita sendiri karena alangkah lucunya jika tempat kita dibesarkan tidak mengenal diri kita karena kita sendiri tidak mengenalnya.
0 komentar:
Post a Comment