Pagi yang cerah, Secerah perasaan untuk saat ini, dimana sebuah Kegiatan yang tidak lazim lagi, kegiatan seperti beberapa hari sebelumnya yaitu menyiapakan segala yang berbau tekhnis untuk pelaksanaan kegiatan penyuluhan kesehatan yang diadakan oleh forum desa siaga. Penyuluhan kesehatan kali ini dihadiri langsung oleh kepala dinas kesehatan kabupaten mamuju utara. Kegiatan ini sendiri diadakan sebagai upaya untuk mengurangi angka kematian ibu dan anak dalam persalinan. Kegiatan ini dilaksanakan di berbagai desa, khususnya bagi desa siaga yang memiliki POSKESDES dari project DHS-2.
Dalam penyuluhan ini, pemateri menyampaikan beberapa topik materi diantaranya adalah kesehatan ibu dan anak, Keluarga Berencana, Gizi Bayi dan Balita, Penyakit Menular dan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat. Penyuluhan kali terlihat ramai dan pesertanya semangat, sekali-kali peserta tertawa terbahak-bahak mendengar kelakar dari pematerinya. Apalagi jika memasuki materi persalinan yang mengundang riuh para bapak-bapak dan ibu-ibu dimana pemateri menjabarkan proses kehamilan hingga melahirkan.
0 komentar:
Post a Comment